Apa Itu Visa Schengen? Syarat Asuransi Perjalanan Ke Eropa

Pengertian Visa Schengen adalah dokumen yang dikeluarkan oleh pihak berwenang kepada pihak yang tertarik untuk mengunjungi atau bepergian ke daerah yang termasuk Schengen. Visa ini adalah hasil dari Perjanjian Schengen yang dilakukan negara-negara Uni Eropa di Schengen, suatu kota di Luxemburg pada tahun 1985. Asuransi perjalanan Schengen adalah salah satu produk asuransi yang dimanfaatkan sebagai salah satu syarat paling utama untuk mengurus semua Visa Schengen. Salah satu isinya adalah menghapus pengawasan perbatasan di antara negara-negara Uni Eropa dan mencakup berbagai aturan kebijakan bersama untuk izin masuk jangka pendek. Karena negara-negara yang masuk dalam perjanjian itu cukup berdekatan, jadi dengan satu visa ini Anda bisa melakukan penjelajahan dari satu negara ke negara lain dengan lebih praktis. Artinya, Anda tidak perlu repot untuk membuat visa jika ingin pindah negara atau rumit di jalur imigrasi.  
Dikutip dari situs Visa Schengen, Selasa (25/11/2014), dari 26 negara yang terikat oleh perjanjian Schengen, 22 diantaranya merupakan bagian dari Uni Eropa dan 4 negara lainnya adalah non Uni Eropa. Saat ini, beberapa negara yang sudah tergabung diantaranya adalah Austria, Belgia, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Perancis, Jerman, Yunani, Hungaria, Islandia, Italia, Latvia, Lithuania, Luxembourg, Malta, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Slovakia, Slovenia, Spanyol, Swedia, Swiss, dan Liechtenstein. 
Visa ini berlaku bagi orang-orang yang ingin traveling atau berbisnis di Eropa. Batas waktu paling lama menggunakan Visa Schengen adalah 90 hari dalam jangka waktu 6 bulan. Anda bisa menghubungi Kedutaan Besar tiap negara Uni Eropa yang ada di Jakarta untuk membuat Visa Schengen. Untuk mendaftar visa ini, Anda bisa langsung menghubungi Kedutaan Besar tiap negara Uni Eropa yang ada di Jakarta atau mengunjungi berbagai situs kedutaan. Dari situ, Anda bisa mengetahui syarat-syarat apa saja yang dibutuhkan untuk membuat Visa Schengen. Bagi negara-negara yang tergabung dalam Visa Schengen, asuransi perjalanan menjadi syarat untuk pengajuan visa. Maksudnya, bersama dengan formulir aplikasi Visa Schengen, Anda juga perlu menyerahkan polis asuransi perjalanan dan sertifikat yang memenuhi persyaratan asuransi perjalanan Visa Schengen kepada konsulat negara yang dituju. 
http://jenisasuransiterbaik.blogspot.com/2016/10/apa-itu-visa-schengen-syarat-perjalanan.html

Untuk mendapatkan Visa Schengen, terdapat beberapa dokumen yang perlu Anda persiapkan sebelum mengajukan. Berikut adalah syarat-syarat yang dibutuhkan ketika hendak mengajukan Visa Schengen:
  • Passport yang wajib berlaku minimal 3 bulan dari saat keluar dari wilayah Schengen.
  • Pas foto sesuai dengan persyaratan untuk membuat Visa setiap negara. Anda dapat membuat foto di area kedutaan yang sesuai dengan persyaratan yang diminta, sebab setiap negara memiliki syarat dan ketentuan masing-masing.
  • Ketahui harga visa. Untuk orang yang berusia di atas 12 tahun, Visa Schengen berharga 60 EUR. Sementara anak-anak berusia antara 6 sampai 12 tahun akan membayar seharga 35 EUR. Keduanya akan dibayarkan dalam kurs rupiah, sesuai dengan nilai tukar yang berlaku saat itu.
  • Formulir permohonan yang diisi lengkap dan dua kali ditandatangani (pada halaman 2 dan 3).
  • Asuransi perjalanan, berlaku untuk seluruh periode perjalanan di wilayah Schengen dengan minimal nilai pertanggungan 30.000 EUR termasuk pengobatan – dan biaya repatriasi. Copy polis harus dilampirkan dalam permohonan, polis asli harus diperlihatkan.
  • Bukti keuangan. Jika pemohon visa membiayai sendiri perjalanannya, maka individu tersebut diwajibkan mempunyai minimal 34 EUR per hari. Bukti keuangan dapat dipenuhi dalam bentuk fotokopi dari rekening bank atau buku tabungan 3 bulan terakhir. Sertakan pula slip gaji 3 bulan terakhir beserta surat keterangan bekerja dari perusahaan tempat Anda bekerja. 
  • Reservasi penerbangan. Perlu diingat, pada reservasi penerbangan harus tertera dengan jelas tanggal pergi dan pulang, tetapi tidak harus dibayarkan terlebih dahulu. Anda disarankan tidak membayar sebelum visa disetujui. 
  • Kalau kamu bepergian untuk bekerja, lampirkan surat undangan dari sponsor di negara yang bersangkutan. Isi surat harus menjelaskan latar belakang hubungan pekerjaan, maksud kunjungan serta keterangan mengenai siapa yang membiayai perjalanan maupun akomodasi selama di sana
  • Kalau kamu bepergian untuk mengunjungi keluarga atau teman, lampirkan juga surat undangan serupa. Biasanya surat undangan bisa diperoleh di kota mereka masing-masing

0 Response to "Apa Itu Visa Schengen? Syarat Asuransi Perjalanan Ke Eropa"

Post a Comment

Labels

Adira Insurance Agen Asuransi AIA FINANCIAL Asuransi Asuransi ABDA Asuransi ACA Asuransi ACE Asuransi Adira Asuransi AIA Asuransi AIG Asuransi Allianz asuransi Anak Asuransi Astra Asuransi AstraLife Asuransi Aswata Asuransi Avrist Asuransi AXA Asuransi AXA Mandiri Asuransi BCA LIFE Asuransi Bhakti Bhayangkara Asuransi Bintang Asuransi Bisnis Asuransi BNI Life Asuransi BPJS Ketenagakerjaan Asuransi BRI Life Asuransi BUMIDA Asuransi Bumiputera Asuransi Cakrawala Proteksi Asuransi CAR Asuransi Chubb Life Asuransi CIGNA Asuransi Commonwealth Life Asuransi Dana Pensiun Asuransi Danamon Asuransi Dwiguna Asuransi EKA LLOYD Asuransi Ekspor Asuransi Equity Life Asuransi FWD Asuransi IndoLife Asuransi INDOSURYA LIFE Asuransi InHealth Asuransi Investasi Asuransi Investasi Alliannz Asuransi Investasi BNILife Asuransi Investasi Manulife Asuransi Jagadiri Asuransi Jaminan Hari Tua Asuransi Jasindo Asuransi Jiwa Asuransi Jiwa AIA Asuransi Jiwa Allianz Asuransi Jiwa AstraLife Asuransi Jiwa Avrist Asuransi Jiwa AXA Mandiri Asuransi Jiwa BNI Life Asuransi Jiwa BRI Life Asuransi Jiwa Bumiputera Asuransi Jiwa Cigna Asuransi Jiwa FWD Asuransi Jiwa JAGADIRI Asuransi Jiwa Manulife Asuransi Jiwa Prudential Asuransi Jiwa Sequislife Asuransi Jiwa Tokio Marine Asuransi Jiwa Unit Link Asuransi Jiwa Zurich Asuransi Jiwasraya Asuransi JMA Syariah Asuransi Kebakaran Asuransi Kebakaran Bumida Asuransi Kecelakaan Diri Asuransi Kenderaan Asuransi Kerugian Asuransi Kesehatan Asuransi Kesehatan AIA Asuransi Kesehatan Allianz Asuransi Kesehatan Avrist Asuransi Kesehatan AXA Asuransi Kesehatan AXA Mandiri Asuransi Kesehatan BNI LIfe Asuransi Kesehatan BRI Life Asuransi Kesehatan Bumiputera Asuransi Kesehatan CIGNA Asuransi Kesehatan FWD Asuransi Kesehatan Jagadiri Asuransi Kesehatan Manulife Asuransi Kesehatan MNCLIFE Asuransi Kesehatan Prudential Asuransi Kesehatan Sequislife Asuransi kesehatan SinarMas Asuransi Kesehatan Sun Life Financial Asuransi Lippo Life Asuransi MAG Asuransi Manulife Asuransi Mitra/Kresna Asuransi MNC Life Asuransi Mobil Asuransi Mobil Abda Asuransi Mobil Autocilin Asuransi Mobil Garda Oto Asuransi Mobil Mag Asuransi Mobil SinarMas Asuransi Motor Asuransi Pan Pacific Asuransi Pendidikan Asuransi Pendidikan Anak Asuransi Pendidikan JiwaSraya Asuransi Pendidikan Manulife Asuransi Pendidikan Syariah BNILife Asuransi Pendidikan Syariah BRI Life Asuransi Penidikan Bumiputera Asuransi Perjalanan Asuransi Perjalanan Adira Asuransi Perjalanan AIG Asuransi Perjalanan Harian Asuransi Properti Asuransi Prudential Asuransi Raksa Asuransi Rumah/Properti Asuransi Sequislife Asuransi Sinarmas Asuransi SinarmasMSIGLife Asuransi Sun Life Financial Asuransi Syariah Asuransi Syariah AIA Asuransi Syariah AIG Asuransi Syariah Allianz Asuransi Syariah Astra Asuransi Syariah AXA Asuransi Syariah BNILife Asuransi Syariah BRI Life Asuransi Syariah Bumiputera Asuransi Syariah Jasaraharja Asuransi Syariah Jaya Proteksi Takaful Asuransi Syariah Keluarga Indonesia Asuransi Syariah Manulife Asuransi Syariah Prudential Asuransi Syariah SinarmasMSIG Life Asuransi Takaful Umum Asuransi Tokio Marine Asuransi Tri Pakarta Asuransi Uber Asuransi UKM Asuransi Umroh dan Haji Asuransi Victoria Insurance Asuransi Zurich Berita Asuransi BPJS Bringin Life CAR 3i Networks CIMB AIA Dana Investasi Dana Pensiun Financial Investasi Manulife Investasi Online Investasi Prudential Investasi Reksa Dana AXA Investasi SAHAM Jasa Pinjaman Jenis Asuransi Klaim Asuransi Konsultan Asuransi Koperasi Simpan Pinjam Malacca Trust Wuwungan Insurance Manfaat Asuransi OJK Otoritas Jasa Keuangan Pegadaian Pengertian Asuransi Premi Asuransi Produk Asuransi Risiko Asuransi Rumah Sakit Rekanan Tabungan Pendidikan Tips Asuransi Tips Keuangan Visa Schengen